Friday, September 14, 2012

Pertamina Jamin Pasokan Gas KTT APEC

NUSA DUA - PT Pertamina (Persero) menjamin pasokan gas untuk memenuhi kebutuhan pertemuan KTT APEC 2013 tidak akan terganggu meskipun saat ini masih ada ketersendatan pasokan gas ke Bali. Hal ini akibat molornya pembangunan PLTG di Pesanggaran.

Direktur Pemasaran dan Niaga PT Pertamina Hanung Budya menegaskan tekadnya untuk terus berupaya agar pasokan gas pada pertemuan tingkat dunia mendatang tidak boleh terhambat sedikitpun.

"Pasokan gas sangat penting untuk memenuhi kebutuhan selama pertemuan tingkat dunia berlangsung. Kami berharap ketersendatan pasokan gas tidak terjadi selama KTT APEC," tegasnya di Nusa Dua, Jumat (14/9/2012).

Pihak Pertamina, kata Hanung, sejatinya telah mematok target bisa menyelesaikan seluruh pasokan gas di Pulau Dewata sampai pertengahan tahun ini atau pada Juni lalu.

Hanya saja, kendala di lapangan terkait pembebasan lahan warga yang menolak untuk melepaskan tanahnya untuk pembangunan PLTG Pesanggaran.

"Akibat penolakan itu, pelaksanaan pengembangan PLTG sehingga terjadi kemunduran dari target penyelesaian proyek. Kemunduran target pelaksanaan proyek sudah berlangsung satu setengah tahun," tambahnya.

Karena itu, kini pihaknya terus berpikir keras guna menyelesaikan persoalan itu, dengan melibatkan pihak terkait dan pemangku kepentingan lainnya untuk mencari solusi terbaik.

"Mohon semua pihak untuk dibantu menyelesaikan masalah ini," harapnya.

Pihaknya optimistis lantaran sudah mulai ada arah kemajuan yang dicapai untuk memenuhi kebutuhan pasokan gas di Bali, institusinya sudah memiliki jalan ke luar. Selama ini respons Pemerintah Bali atas kendala yang dihadapi dinilai cukup baik.

"Kami masih membicarakan dengan beberapa keluarga di sana (yang tak mau melepas tanahnya) untuk solusi terbaiknya," tutup Hanung. (gna)
(rhs)

14 Sep, 2012


-
Source: http://economy.okezone.com/read/2012/09/14/19/690021/pertamina-jamin-pasokan-gas-ktt-apec
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com