Friday, September 14, 2012

Jatuh dari Pohon, Staf Kejaksaan Kefamenanu Tewas

Jatuh dari Pohon, Staf Kejaksaan Kefamenanu Tewas

Penulis : Kontributor Timor Barat, Sigiranus Marutho Bere | Jumat, 14 September 2012 | 18:12 WIB

Dibaca:

Fabian Januarius Kuwado Ilustrasi tewas

KEFAMENANU, KOMPAS.com — Mateos Lelo, warga Hueana, Kelurahan Kefamenanu Utara, Kecamatan Kota Kefamenanu Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur, tewas setelah terjatuh dari atas pohon gala-gala setinggi 6 meter di belakang rumahnya.

Korban yang juga staf di kantor Kejaksaan Kefamenanu itu mengembuskan napasnya yang terakhir setelah sempat dirawat beberapa jam di Rumah Sakit Umum Daerah Daerah (RSUD) Kefamenanu akibat cedera pada kepala yang cukup parah.

Informasi yang berhasil dihimpun Kompas.com, Jumat (14/9/2012), menyebutkan, korban Mateos sekitar pukul 10.00 Wita pagi tadi hendak memotong daun gala-gala untuk memberi makan sapi peliharaannya. Namun, diduga terpeleset, korban jatuh dari atas pohon dan kepalanya membentur tanah. Korban sempat pingsan beberapa lama sebelum ditemukan oleh beberapa orang tetangga rumahnya.

Peristiwa itu kemudian dilaporkan kepada istrinya, dan Mateos pun langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun, nyawanya tidak dapat tertolong.

Kecelakaan yang menimpa Mateos dibenarkan Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Kasie Datun) Kejaksaan Negeri Kefameanu Dany Agusta Salmon dan Kepala Seksi Intelkam (Kasie Intel) Edly Wattimena ketika dihubungi Kompas.com secara terpisah melalui telepon genggam.

"Memang benar Mateos Lelo telah meninggal karena terjatuh dari pohon. Dia adalah Kepala Urusan (Kaur) Kepegawaian pada Kejaksaan Negeri Kefamenanu. Dia terjatuh dan sempat dibawa ke rumah sakit, tetapi karena akibat benturan keras di kepalanya sehingga Mateos akhirnya meninggal. Tadi malam memang Mateos ada piket jaga di kantor dan paginya dia kembali ke rumahnya," beber Dany Agusta diamini Edly.

14 Sep, 2012


-
Source: http://regional.kompas.com/read/xml/2012/09/14/1812091/Jatuh.dari.Pohon..Staf.Kejaksaan.Kefamenanu.Tewas
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com