Sesi jumpa pers itu jadi kali pertama bagi Hyomin untuk tampil di hadapan publik setelah kontroversi kasus bullying terhadap Hwayoung. Sejak awal, para staf sudah mewanti-wanti agar pertanyaan yang diajukan awak media hanya seputar drama saja.
Namun kemudian seorang reporter bertanya langsung pada Hyomin. "Publik tertarik pada penjelasan di balik situasi bullying yang dialami Hwayoung," tanya seorang reporter dilansir Daily KPop News, Selasa (14/8/2012).
Hyomin terdiam sesaat lalu menyatakan tak mau menjawab pernyataan tersebut. Di matanya, air mata sudah menggenang.
"Aku bahagia hari ini dan aku bisa berada di sini karena kerja keras para staf dan aktor 'One Thousandth Man' dan aku tak mau menyulitkan mereka dengan pertanyaan itu. Aku harap pertanyaannya bisa berhubungan dengan drama," ujarnya sambil menangis.
Selain Hyomin dalam jumpa pers itu hadir pula Kang Yewon, Lee Chunhee, dan para program director.
(ast/mmu)
14 Aug, 2012
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/590264/s/225d5686/l/0Lhot0Bdetik0N0Cmusic0Cread0C20A120C0A80C140C1646520C19913360C1180A0Cditanya0Esoal0Ebullying0Ehwayoung0Ehyomin0Enangis/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com