Nunung tampak menemani kekasihnya itu mendatangi Polda Jatim. "Saya men-support mas Jan memenuhi panggilan Polda Jatim," kata Nunung sambil memeluk mesra calon suaminya itu keluar dari Ditreskrimum Polda Jatim, Jumat (10/8/2012).
Menurut pantauan detiksurabaya.com, Jan terlihat tenang saat memenuhi panggilan penyidik. Usai menjawab sekitar 30 pertanyaan dari penyidik, Jan ditemani Nunung dan pengacaranya juga bersedia menemui awak media.
Jan dilaporkan mantan istrinya, Dewi karena diduga memalsukan akte cerai dari Pengadilan Agama Surabaya. Sedangkan PA Surabaya tertanggal 27 Juni 2012 menjelaskan bahwa pengadilan tidak pernah mengeluarkan akte cerai No: 418/AC/2006/PA/Sby No Seri: M 109637 atas nama July Jan Sambiran bin Bernard dengan Dewi Vistiatin binti Abdul Rahman.
Jan juga diduga memalsu surat catatan nikahnya bersama Dewi. Buktinya, akte nikah Jan dan Dewi tidak pernah tercatat di Kantor Urusan Agama Kecamatan Tegalsari. Surat dengan No.Kk.13.36.9/Pw.01/120/2012 dengan perihal klarifikasi pencatatan nikah dikeluarkan tertanggal 28 Juni 2012 menyatakan pernikahan keduanya tidak pernah tercatat.
(nrm/nu2)
10 Aug, 2012
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/590264/s/2240f779/l/0Lhot0Bdetik0N0Cread0C20A120C0A80C10A0C1917250C19887970C230A0Cdatangi0Ekantor0Epolisi0Enunung0Edan0Ecalon0Esuami0Etetap0Emesra/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com