Friday, February 1, 2013

Arti Mimpi yang Sering Dialami Pria




 

Mimpi pun tak membedakan pria atau wanita, tua atau muda. Kali ini para peneliti baru-baru ini mengidentifikasi lima mimpi paling umum dan sering dialami oleh pria. Cosmopolitan meminta Gillian Holloway, PhD, penulis The Complete Dream Book untuk membagi keahliannya. Mimpi apa sajakah yang paling sering dialami pria?

 
Seks

 

Jika pasangan bermimpi berselingkuh dengan wanita lain di belakang Anda, itu karena pasangan tertarik pada salah satu kualitas non-fisik wanita tersebut, seperti ambisi atau akal cepatnya. Dan jika pasangan bermimpi tentang orang fiksi yang tidak pernah dia ketemui, ini menandakan pasangan ingin mencoba petualangan seks tertentu. Di kehidupan nyata, itulah yang dia benar-benar ingin lakukan, tapi tentu saja dengan Anda.

 
Dikejar-kejar

 

Dia merasa tertekan oleh sesuatu, tapi itu tidak berarti dia melarikan diri akan hal tersebut. Yang mengejarnya bisa menjadi simbol untuk sesuatu yang memotivasi dirinya dan mendorong dia ke arah tertentu.

 
Jatuh

 

Dia kewalahan dan merasa di luar kendali, baik di tempat kerja atau dalam kehidupan pribadinya.

 
Belajar untuk ujian



Anehnya, mimpi ini menjadi lebih sering dialami oleh orang yang telah lulus dan memasuki dunia kerja. Mimpi ini adalah tanda kesempurnaan. "Ini biasanya adalah mimpinya orang-orang yang bercita-cita tinggi," kata Holloway.

 
Datang terlambat di suatu acara

 

Dia tidak benar-benar peduli datang terlambat ke pesta. Sebaliknya, dia merasa semua orang sepertinya selangkah lebih maju dan dia gelisah akan hal tersebut.
(tty)



Orignal From: Arti Mimpi yang Sering Dialami Pria