, London - Pelatih baru Tottenham Hotspur, Andre Villas-Boas, menyatakan Luka Modric bakal angkat kaki dari White Hart Lane. The Lilywhites, kata Villas-Boas, sangat menghormati keputusan Modric yang memilih hengkang.
"Ini adil untuk mengatakan, klub menghormati ambisi Modric," kata mantan juru taktik FC Porto dan Chelsea itu, Rabu, 11 Juli 2012. "Modric menghormati kenyataan bahwa ia adalah pemain penting untuk Tottenham dan bisa membantu kami melangkah maju."
Villas-Boas mengungkapkan kini Spurs tengah melakukan pembicaraan dengan klub-klub yang ingin mendapatkan tenaga Modric. "Diskusi dengan klub-klub akan dilakukan sampai kami mencapai kesepakatan yang diterima semua pihak," tutur pelatih asal Portugal itu.
Rencana kepindahan Modric dari White Hart Lane semakin santer terdengar setelah Spurs gagal tampil di Liga Champions di musim mendatang. Kepergian Harry Redknapp bulan lalu semakin membulatkan tekad Modric untuk angkat kaki dari klub yang telah dibelanya selama empat tahun lalu itu.
Dalam beberapa pekan terakhir ini, nama Modric tengah dihubungkan dengan sejumlah klub papas atas Benua Biru. Sebut saja Manchester United, Chelsea, dan Real Madrid. Namun Spurs dikabarkan telah menolak tawaran yang diajukan The Red Devils dan The Blues.
Namun langkah Madrid untuk memboyong Modric ke Santiago Bernabeu tidak bakal berjalan mulus. Soalnya, menurut surat kabar asal Prancis, Le Perisien, Paris Saint Germain bakal mengeluarkan dana sebesar Rp 480 miliar untuk mendapatkan tanda tangan pemain berusia 26 tahun itu.
THE SUN | SINGGIH SOARES TONCE
Berita Terpopuler:
Adebayor Permanen di Spurs
Garuda Teken Kontrak Tiga Tahun dengan Liverpool
Fans Ingin Real Madrid Datangkan Javi Martinez
Ferguson Doakan Park Ji Sung Sukses di QPR
Frustasi Beckham, Olimpiade, dan Ultah Pernikahan
Messi Jadi Merek Anggur
Maradona Putus Hubungan dengan Al Wasl
Pogba Ingin Ikuti Jejak Vieira
Macheda Tak Sabar Tampil Bersama MU Lagi
Mourinho dan Vilanova Lolos dari Hukuman
Orignal From: AVB: Spurs Hormati Keputusan Hengkang Modric